KNOWLEDGE + EXPERIENCE = SOLUTION

Rabu, 21 September 2011

HABITAT RAYAP DI DUNIA

Mayoritas rayap hidup didaerah tropika dan dataran rendah, semakin tinggi garis lintang dan dataran dari permukaan laut populasi rayap semakin sedikit. Penyebaran rayap dapat mencapai sampai garis lintang 50° lintang selatan dan lintang utara. Genus Porotermes hidup di Tasmania, Australia tenggara dan Chile. Dan genus Archotermopsis hidup di daerah pegunungan Himalaya yang berketinggian 3000 meter di atas permukaan laut.
Genus Heterotermes hidup di daerah ber-iklim panas Amerika, Karibia dan India. Genus Reticulitermes hidup di daerah sub tropis Amerika serikat, Kanada, Asia tengah, Jepang dan China, Genus Mastotermes dapat dijumpai di Papua New Guinea dan Australia. Sub famili Macrotermitinae hanya hidup di Asia dan Afrika. Genus  tertentu dapat hidup di seluruh dunia dan genus tertentu hanya terdapat di wilayah tertentu pula.

Tidak ada komentar: