KNOWLEDGE + EXPERIENCE = SOLUTION

MANAJEMEN RAYAP

Rayap merupakan serangga yang berguna dan mempunyai peranan penting dalam ekosistem alam. Sebagai dekomposer rayap merubah sisa-sisa tanaman dan bahan organik menjadi unsur hara yang sangat bermanfaat untuk kesuburan tanah. Di lain pihak karena perubahan ekosistem, rayap menjadi hama bagi tanaman industri dan perumahan. Untuk pengendalian hama rayap di perumahan telah bermunculan metode-metode baru berdasarkan perkembangan ilmu biologi rayap itu sendiri dan perkembangan ilmu kimia serta teknis penerapan dari keduanya.
Optimalisasi pengendalian hama rayap dapat dicapai dengan penerapan yang tepat terhadap metode-metode yang telah ditemukan oleh para ahli biologi dan ahli kimia oleh para operator yang mempunyai kapabilitas dan integritas yang tinggi. Dengan demikian dapat meminimalkan kerugian yang ditimbulkan oleh rayap bagi kehidupan manusia.

Tidak ada komentar: